“Saya nangis sejadi-jadinya. Demi Allah di kubur ini, demi Allah di waktu hujan ini, tiba-tiba enggak lama Rasulullah datang, dia memegang Umar anak saya, demi Allah (Rasulullah) memegang Salma anak saya. Dan Rasul berucap kepada saya, 'Jangan takut, jangan khawatir. Salmah dan Umar bersama saya.' demi Allah saya mendengar langsung Rasulullah berkata demikian di telinga saya," ungkap Sekretaris HRS Center tersebut.
Haikal mengungkapkan dalam mimpinya tersebut, Rasulullah datang sambil menggenggam kedua tangan anaknya. Haikal juga mengungkap ini kali pertamanya ia menyampaikan mimpi tentang Rasulullah.
“Jadi Rasulullah datang kepada orang yang berduka itu hak. Rasulullah hampiri ibu karena orang-orang yang syahid ini (Laskar FPI) itu hak,” pungkasnya.
(Meilila Syavira)
(Fahmi Firdaus )