Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Sejak Awal Pandemi, Bus Sekolah Evakuasi 13.954 Pasien Covid-19 di Jakarta

Okto Rizki Alpino , Jurnalis-Senin, 25 Januari 2021 |13:02 WIB
Sejak Awal Pandemi, Bus Sekolah Evakuasi 13.954 Pasien Covid-19 di Jakarta
Bus sekolah evakuasi pasien Covid-19. (Foto : UPAS Dishub DKI Jakarta)
A
A
A

JAKARTA - Bus sekolah Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta sejak awal pandemi virus corona (Covid-19) diperuntukkan mengevakuasi pasien terkonfirmasi. Tercatat hingga saat ini sebanyak 13.954 pasien Covid-19 sudah dievakuasi jajaran Upas Dishub DKI.

"Ini akumulasi dari sejak awal pandemi Covid-19 UPAS dilibatkan dalam evakuasi pasien Covid-19 sampai 24 Januari 2021," kata Kepala UPAS Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Ali Murthado, saat dikonfirmasi di Jakarta Timur, Senin (25/1/2021).

Pasien ini kemudian diantar ke RS rujukan dan tempat isolasi khusus sesuai permintaan pihak puskesmas kecamatan setempat yang menangani kasus Covid-19.

Bermodalkan 15 armada dan 32 awak khusus, proses evakuasi pasien terkonfirmasi Covid-19 dilakukan pihak UPAS Dishub DKI ke seluruh wilayah di Jakarta.

Baca Juga : Anies Akan Perkuat Satgas Covid-19 Tingkat RW Tekan Klaster Keluarga

"Tanggal 24 kemarin kami mengevakuasi sebanyak 267 pasien terkonfirmasi Covid-19 dari 16 puskesmas kecamatan. Paling banyak dari Puskesmas Tanjung Priok, 48 orang," ujarnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement