"Ceritanya jadi dia mau ke pantai, ditanya sama petugas mau ke mana, jawab mau ke saudara di Anyer," katanya.
Petugas kemudian tak memberinya izin lewat. Wanita itu kemudian mengaku ada keluarganya yang meninggal dunia.
"Kata petugas, nggak bisa silakan putar, balik. Terus dia jawab lagi saudara saya ada yang meninggal, sambil mobil maju terus. Disuruh putar balik nggak mau, mobil maju terus hampir nabrak pembatas jalan," ucap Sigit.
Meski memaki petugas, kendaraan yang dinaikinya tetap tak diizinkan melintas. Kendaraannya pun harus pasrah diputar balik oleh petugas.
(Sazili Mustofa)