5. Kudus, Jawa Tengah
Pasca-Lebaran 2021, kabupaten Kudus dinyatakan masuk zona merah penyebaran kasus Covid-19. Salah satu faktor yang mengakibatkan lonjakan kasus Covid-19 adalah warga yang mengabaikan protokol kesehatan.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kudus Badai Ismoyo, warga Kudus mengira bahwa Kudus telah aman dari Covid-19 dan mengabaikan protokol kesehataan.
Saat ini ada 42 desa yang tengah dipantau ketat karena masuk zona merah Covid-19. 42 desa itu ditutup portal. Tamu dilarang masuk kecuali ada kepentingan dan disertai surat keterangan negatif Covid-19. Sedangkan warga yang bekerja diperbolehkan keluar dengan protokol kesehatan.
6. Malang, Jawa Timur
Muncul beberapa klaster Covid-19 di Kota Malang usai Lebaran. Kawasan tersebut antara lain Perumahan Bukit Hijau Permata Hijau, Lowokwaru; Jalan Lowokdoro, Sukun; Jalan Tretes, Rampal Celaket, Klojen.
Awal kemunculan klaster ini disebabkan banyaknya warga menerima tamu saat Lebaran. Dari klaster permukiman tersebut, tujuh orang di Jalan Tretes, terkonfirmasi positif dan dua di antaranya meninggal dunia.
Pemerintah Kota Malang saat ini fokus melakukan tracing dan testing agar penularan virus corona tidak semakin meluas. Wali Kota Malang, Sutiaji meminta warga tidak menganggap remeh Covid-19 dan meminta warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.
7. Lamongan
Sebanyak 41 warga Desa Sidodowo, Kecamatan Modo yang terkonfirmasi positif Covid-19 dari klaster hajatan pernikahan.
Data BPBD Kabupaten Lamongan menyebut 41 warga terkonfirmasi positif Covid-19 merupakan hasil tracing dan tracking Dinas Kesehatan Lamongan bersama Satgas Covid-19.
(Qur'anul Hidayat)