Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Dituding Aniaya Diplomat Nigeria, Kemenkumham: Justru Petugas yang Alami Pemukulan

Tim Okezone , Jurnalis-Selasa, 10 Agustus 2021 |19:57 WIB
Dituding Aniaya Diplomat Nigeria, Kemenkumham: Justru Petugas yang Alami Pemukulan
Foto: Istimewa
A
A
A

JAKARTA - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI DKI Jakarta Ibnu Chuldun mengklarifikasi video viral tudingan kekerasan yang dilakukan oknum petugas Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Jakarta Selatan terhadap seorang diplomat warga Nigeria pada Sabtu 7 Agustus 2021.

Menurut Ibnu, klarifikasi tersebut mendapatkan kesimpulan bahwa justru diplomat asal Nigeria tersebut yang bertindak arogan dan lebih dahulu melakukan pemukulan terhadap petugas Imigrasi.

"Justru WNA asal Nigeria itu yang melakukan pemukulan terhadap petugas kami saat dalam perjalanan ke kantor imigrasi. Yang bersangkutan dibawa ke kantor karena bersikap tidak kooperatif dengan menghardik petugas yang melakukan pemeriksaan dokumen dan malah menantang untuk ditahan," ujar Ibnu dalam keterangan kepada wartawan, Selasa (10/8/2021).

"Akibat pemukulan tersebut, salah satu petugas kami mengalami luka bengkak dan berdarah pada bagian bibir sebelah kiri dan ini bisa dibuktikan dari hasil visum yang dilakukan atas petugas kami," imbuhnya.

Baca juga: Penjara Kelebihan Muatan, 30.000 Napi "Dirumahkan"

Ibnu menambahkan bahwa usai terjadinya pemukulan itu, petugas imigrasi lantas memegangi WNA tersebut. "Jadi yang terlihat di video itu justru petugas kami berusaha mencegah WNA asal Nigeria itu kembali melakukan kekerasan atau hal yang tidak diinginkan," katanya.

Ia menambahkan, kejadian ini berawal dari informasi yang diterima petugas mengenai adanya sekelompok warga negara asing yang diduga izin tinggalnya telah habis dan menginap di salah satu hotel di Jakarta Selatan.

Petugas lalu mendatangi lokasi menginap para WNA itu karena mereka diduga berencana mengadakan sebuah pesta di hotel tersebut pada Sabtu 7 Agustus 2021 sore.

Baca juga: Puluhan Anak di Jateng Putus Sekolah Lantaran Dibui

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement