Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Rusia Laporkan Kasus Varian Baru Covid-19 Lebih Menular dari Delta

Antara , Jurnalis-Jum'at, 22 Oktober 2021 |05:56 WIB
Rusia Laporkan Kasus Varian Baru Covid-19 Lebih Menular dari Delta
Rusia umumkan varian baru Covid-19 yang lebih menular (Foto: Antara/Reuters)
A
A
A

MOSKOW - Pemerintah Rusia melaporkan sejumlah infeksi Covid-19 varian baru yang diyakini lebih menular dari varian Delta.

Kantor Berita RIA pada Kamis (21/10) mengutip peneliti senior dari pengawas konsumen negara Kamil Khafizov, mengatakan ada kemungkinan bahwa varian AY42 akan menyebar luas.

Varian itu dapat menyebabkan tingkat infeksi baru Covid-19, yang sudah mencapai rekor tertinggi di Rusia, melesat lebih tinggi.

Baca juga: Krisis Covid-19, Warga yang Tidak Divaksin Harus Tinggal di Rumah

Varian baru bahkan pada akhirnya mampu menggantikan varian Delta, meski prosesnya cenderung lama, katanya.

Baca juga: Perusahaan Swasta Rusia Uji Coba Vaksin Baru Covid-19

Presiden Rusia Vladimir Putin pekan ini menyetujui usulan untuk menutup tempat kerja selama sepekan mulai awal November setelah kematian Covid-19 harian di negara itu mencapai rekor baru 1.028 kematian sehari pada Rabu (20/10), dengan 34.073 infeksi baru.

(Susi Susanti)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement