SLEMAN – Warga Kelurahan Kalitirto, Kapanewon Berbah, Kabupaten Sleman, Yogyakarta dibuat gempar setelah dua bocah SD tewas tersetrum listrik saat mencari ikan. FA (8) dan FM (12), keduanya siswa kelas III SD, ditemukan tewas di dekat kolam ikan setempat.
"Benar ada peristiwa tersebut. Keduanya sering terlihat main bebarengan dengan bocah lain di Padukuhan tersebut," jelas Kapolsek Berbah, AKP Parliska, Sabtu (18/9/2022).
Menurut keterangan Parliska pihaknya mendapat laporan dari warga, yang diberitahu teman-teman korban mengenai insiden itu. Kedua korban tersetrum kabel lampu penerangan di sebuah kolam, dengan salah satu korban ditemukan terlilit kabel listrik lampu penerangan.
"Benar saat itu korban FM ditemukan dengan kondisi kaki sebelah kanan terlilit kawat," ujar Parliska.
Baca Juga: Aksi Nyata 50 Tahun Hidupkan Inspirasi, Indomie Fasilitasi Perbaikan Sekolah untuk Negeri
Follow Berita Okezone di Google News