PURWAKARTA - Anggota DPR RI Dedi Mulyadi belum buka suara terkait gugatan cerai istrinya yang merupakan Bupati Purwakarta, Anne Ratna Mustika. Sebelumnya, Dedi Mulyadi cukup aktif mengeluarkan pernyataan baik ke media massa maupun di akun media sosial (medsos).
Dedi Mulyadi sempat memposting foto dirinya dengan putri bungsunya pada Minggu (25/9/2022). Ia membuat postingan dengan caption "Sampurasun... wilujeng enjing, tetap tegar dan bahagia...."
Postingannya tersebut dipenuhi komentar netizen. Mereka umumnya memberikan komentar bernada dukungan terhadap Dedi yang digugat cerai istrinya.
Selain itu, sebelumnya Kang Dedi memposting dirinya ikut lomba panjat pinang pada kegiatan agustusan. Dalam video postingan tersebut, tampak wajah Kang Dedi menahan rasa sakit lantaran pundaknya diinjak pemanjat pinang lainnya.
BACA JUGA:5 Fakta Anne Ratna Mustika, Bupati Purwakarta yang Gugat Cerai Dedi Mulyadi
Pada slide berikutnya, muncul adegan Kang Dedi dengan putri bungsunya dalam sebuah perjalanan di dalam mobil. Dalam video itu putri bungsunya mencium dan memeluk Kang Dedi. Vedeo berdurasi pendek itu dibubuhi dua kalimat, 'Meski Sakit Beban Pijakan, Demi Kamu Aku Akan Tetap Bertahan'.