KERINCI - Erupsi Gunung Kerinci semakin hari semakin meningkat, seperti terjadi kamis 12 januari 2023 sore. Ketinggian erupsi mencapai 1.200 meter.Â
Petugas pos pengamatan Gunung Kerinci, Irwan saat dikonfirmasi membenarkan ketinggian erupsi gunung kerinci semakin meningkat di atas puncak 5.005 m di atas permukaan laut.Â
"Ya benar sore ini sekitar pukul 18.10 WIB erupsi Gunung Kerinci mencapai 1.200 meter yang sebelumnya 900 meter," ujarnya.Â
Irwan menyebutkan, kolom abu vulkanik Gunung Kerinci teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat laut dan erupsi sampai saat ini terus berlangsung.Â
Baca juga:Â Â Sore Ini Gunung Kerinci Kembali Erupsi, Kolom Abu Mencapai 1.200 Meter
"Saat ini masih status waspada Level IIÂ dan masyarakat di sekitar Gunung Api Kerinci dan pengunjung serta wisatawan tidak diperbolehkan mendaki kawah yang ada di puncak gunung di dalam radius 3 km," jelasnya lagi.
ÂDari kawah aktif, masyarakat dilarang beraktifitas di dalam radius bahaya dan sebaiknya jalur penerbangan di sekitar Gunung Kerinci dihindari karena sewaktu-waktu masih memiliki potensi letusan.Â
Follow Berita Okezone di Google News