Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pemulangan Tahap Dua, 365 WNI yang Dievakuasi dari Sudan Tiba di Bandara Soetta

Hasnugara , Jurnalis-Minggu, 30 April 2023 |08:53 WIB
Pemulangan Tahap Dua, 365 WNI yang Dievakuasi dari Sudan Tiba di Bandara Soetta
A
A
A

JAKARTA - Sebanyak 365 Warga Negara Indonesia (WNI) dipulangkan dari Sudan tiba di terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang pada minggu pagi.

Selanjutnya para WNI yang termasuk dalam pemulangan tahap dua itu dibawa ke asrama haji Pondok Gede untuk dilakukan pendataan lebih lanjut sebelum dipulangkan ke daerahnya masing-masing.

Dengan menggunakan pesawat Garuda GA 991 rute Jedah-Cengkareng, sebanyak 365 WNI dan pendamping yang berhasil dievakuasi dari Sudan, tiba di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu pagi.

Selanjutnya para wni dilakukan pendataan, oleh petugas gabungan dari Kementerian Luar Negeri, BNPT dan TNI Polri di area lounge umroh terminal tiga.

Para WNI yang berhasil dipulangkan mengaku bersyukur telah berhasil tiba di tanah air, usai menjalani proses evakuasi berliku selama di Sudan.

"Bersyukur sudah pulang, kita agak takut juga dengan konflik di sana," kata salah satu WNI, Ali.

Selanjutnya para WNI yang termasuk dalam pemulangan tahap dua dan umumnya para pelajar ini langsung dibawa menggunakan bus sebanyak 13 unit menuju asrama haji Pondok Gede, sebelum dipulangkan ke daerahnya masing-masing.

(Khafid Mardiyansyah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement