Saat ini, pelaku masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polresta Bogor Kota. Belum diketahui pasti tujuan pelaku membawa senjata tajam cerulit.
"Yang jelas dia memiliki sajam sehingga patut diduga dia bisa melukai orang lain dan juga dengan tidak menggunakan helm, ngegas-ngegas, membahayakan petugas dan masyarakat dengan menyerempet dan lain sebagainya. Nah ini sangat patut diduga dia adalah memiliki niat yang tidak baik," tutupnya.
(Awaludin)