Rumah Kita - Extravaganjar juga sudah ada di beberapa kota selain di Jakarta, seperti sudah ada di Bandung dan Surabaya.
Anang Hermansyah juga ditanya apakah ada tugas khusus di dalam relawan ExtravaGanjar?
“Ini tidak ada tugas khusus, ini tugas profesi kita bahwa kita bertanggung jawab terhadap profesi, bahwa kita seniman menyadari bahwa profesi seniman harus diperhatikan dalam politik anggaran maupun politik kebijakan pemerintah karena kita bisa melihat negara lain bisa maju, kenapa kita tidak,” ungkapnya.
“Bahwa ini adalah panggilan profesi, bagaimana kita memiliki profesi yang harus diperjuangkan di ranah kebijakan,” sambung Anang ketika ditanya apakah ada kepentingan lain atau tidak.
(Arief Setyadi )