Berkat adanya jaring ikan, sambung Edi, nelayan Pasanggarahan mampu menghasilkan pendapatan sebesar Rp10 juta per bulan.
"Alhamdulillah dengan adanya jaringan ini, setiap hari itu bisa menangkap ikan rata-rata 5 kg sampai 10 kg. Kalau di jual per kg harganya Rp40 ribu sampai Rp50 ribu. (Penghasilan perbulan) kurang lebih Rp10 juta," kata Edi dalam keterangannya, Rabu (11/10/2023).
Jaring ikan tersebut kata Edi, dapat bertahan selama 10 hingga 20 tahun jika dirawat dengan baik. Apalagi, jika digunakan nelayan setiap hari.
Edi dan para nelayan menyampaikan terima kasih kepada Ganjar Pranowo dengan bantuan jaring ikan. Selain itu, Bacapres Partai Perindo telah mendorong para relawan untuk selalu membantu masyarakat, termasuk membantu nelayan di Pantai Pasanggarahan.
Ke depan, Ganjar Pranowo diharapkan menjadi Presiden Indonesia. Pada kesempatan itu, Nelayan Balad Ganjar juga mendeklarasikan dukungannya kepada Ganjar Pranowo agar menjadi Presiden 2024-2029.
(Arief Setyadi )