"Data-data tersebut dapat berubah, karena penjualan tiket secara online masih terus berlangsung," tambahnya.
Sampai dengan saat ini Sabtu (23/12/2023) update pantauan layanan tiket melalui Access By KAI di masa Nataru (18 hari), pada pukul 06.00 WIB kapasitas seat KA jarak jauh baik reguler maupun KA tambahan telah disediakan sekitar 765.349 atau 42.519 seat perharinya.
Kemudian untuk seat yang telah terjual kurang lebih sebanyak 397.781 tiket atau 22.099 seat perharinya, jika di prosentase antara ketersediaan seat dengan seat yang telah terjual rata perharinya sekitar 52%
"Dari data tersebut masih ada sisa tempat duduk sebanyak 364.390 seat untuk periode keberangkatan tanggal 23 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024. Dengan rata-rata sisa tempat duduk sebanyak 22.774 seat perhari," pungkasnya.
(Awaludin)