Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tak Pernah Ajukan Pinjaman, Petani di Bekasi Terkejut Ditagih Bank Sebesar Rp4 Miliar

Ade Suhardi , Jurnalis-Rabu, 17 Januari 2024 |01:56 WIB
 Tak Pernah Ajukan Pinjaman, Petani di Bekasi Terkejut Ditagih Bank Sebesar Rp4 Miliar
Kuncung, Petani di Bekasi yang ditagih hutang Rp4 miliar (foto: MPI/Ade)
A
A
A

BEKASI - Seorang petani asal Kampung Cikarang, Desa Jayamulya, Kecamatan Serangbaru, Kabupaten Bekasi, terkejut tiba-tiba didatangi penagih hutang dari pihak bank, dan harus membayar tanggungan sebesar Rp4 miliar. Padahal, petani bernama Kacung Supriatna (63) tak pernah merasa mengajukan bahkan memiliki pinjaman di bank.

Kacung mengatakan, awalnya Ia terkejut didatangi tiga orang penagih hutang dan menagihnya untuk membayar dan melunasi hutang yang hingga sampai saat ini tidak pernah Ia terima uangnya.

Padahal, kata Dia, sebelumnya dirinya tidak pernah merasa melakukan pengajuan atau pinjaman sebesar Rp4 miliar tersebut.

"Yang datang itu tiga orang, nagih hutang katanya saya punya tanggungan Rp3 miliar sampai Rp4 miliar. Saya gak ngerasa punya hutang sampe Rp4 miliar, seratus ribu juga saya mah gak pernah minjem," kata Kacung, Selasa (16/1/24).

Sebagai orang awam, Kacung merasa khawatir dan ketakutan karena ia tidak pernah merasa menikmati uang pinjaman tersebut, dan harus melunasi tagihan sebesar Rp4 miliar kepada pihak bank. Apalagi kesehariannya Ia hanyalah berprofesi sebagai petani.

"Ya bilangnya dari bank dari Jakarta, ya kaget kedatangan itu saya dibilang punya hutang Rp4 miiar, sehari-hari ya saya cuma ke sawah bertani," ungkapnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement