Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Siap-siap! Polda Metro Gelar Operasi Keselamatan Jaya 4-17 Maret 2024

Muhammad Refi Sandi , Jurnalis-Sabtu, 02 Maret 2024 |15:22 WIB
Siap-siap! Polda Metro Gelar Operasi Keselamatan Jaya 4-17 Maret 2024
Polda Metro Gelar Operasi Keselamatan Jaya 2024/Ist
A
A
A

JAKARTA - Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Pol Suyudi Ario Seto memimpin upacara apel gelar pasukan operasi Keselamatan Jaya 2024 di Lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya, Jakarta, Sabtu (2/3/2024).

Operasi Keselamatan Jaya merupakan bentuk kepedulian Polda Metro Jaya mengatasi permasalahan berkaitan dengan lalu lintas. Nantinya Operasi Keselamatan Jaya 2024 akan berlangsung dua pekan selama 4-17 Maret dengan mengerahkan ribuan personel gabungan.

"(Operasi Keselamatan Jaya -red) salah satu bentuk kepedulian Polda Metro Jaya beserta jajaran dan instansi terkait dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melaksanakan kegiatan operasi kepolisian keselamatan Jaya tahun 2024 yang akan berlangsung selama 14 Hari dari tanggal 4 sampai dengan 17 Maret 2024,”ujarnya.

“Dengan melibatkan sebanyak 2.939 personil, yang terdiri dari 2.659 personel Polri, 80 personel TNI, 30 personel Dishub, dan 30 personel Satpol PP," sambung Suyudi.

Suyudi menambahkan, operasi Keselamatan Jaya 2024 ini merupakan jenis operasi harkamtibmas bidang lalu lintas yang mengedepankan kegiatan edukatif dan persuasif serta humanis.

"Didukung penegakan hukum secara elektronik, baik statis maupun mobile dan teguran simpatik dalam rangka mewujudkan kamseltibcarlantas yang bertujuan guna meraih simpati masyarakat, menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta meningkatkan disiplin dalam berlalu lintas di wilayah hukum Polda Metro Jaya," ujarnya.

Suyudi menyebut kegiatan operasi Keselamatan Jaya 2024 juga sekaligus sebagai bentuk upaya cipta kondisi kamseltibcarlantas menjelang Bulan Suci Ramadan.

"Sehingga diharapkan masyarakat dapat lebih siap dan disiplin dalam berlalu lintas, serta angka kecelakaan pada bulan Ramadan dapat berkurang," ungkapnya.

Lebih lanjut, Suyudi meyakini melalui kerjasama lintas sektoral yang telah kita bangun selama ini, pelaksanaan operasi keselamatan Jaya tahun 2024 akan mampu mencapai target sesuai yang diharapkan.

(Fahmi Firdaus )

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement