JAKARTA - Komisaris Jenderal (Komjen), Ahmad Luthfi diisukan bakal diusung Partai Gerindra untuk maju di Pilkada Jawa Tengah. Menanggapi itu, Komjen Ahmad Luthfi mengaku belum memastikan dia bakal benar-benar maju ataukah tidak.
"Belum (dipastikan)" ujar Komjen Ahmad Luthfi usai menghadiri kegiatan serah terima jabatan (Sertijab) di Rupatama Mabes Polri, Senin (29/7/2024).
Menurutnya, dia juga belum dapat memastikan bakal menerima ataukah menolak rekomendasi dari sejumlah partai untuk maju di Pilkada Jawa Tengah 2024 mendatang. Sebabnya, dia belum membuat keputusan soal terjun ke dunia politik.
"Lihat nanti, belum (memutuskan). Proses serah terima Polda (Jawa Tengah) kan baru selesai," tuturnya.
Ahmad Luthfi baru saja mendapatkan kenaikan pangkat dari Irjen menjadi Komjen. Ahmad saat ini sudah tak lagi menjabat sebagai Kapolda Jawa Tengah dan ditugaskan untuk mengisi jabatan di luar struktur Polri.
Jabatan Kapolda Jawa Tengah pun bakal diisi oleh Irjen Ribut Hari Prabowo yang sebelumnya menjabat sebagai Karobinkar SSDM Polri.
(Awaludin)