Dia mengatakan TNI akan mempersilakan masyarakat menumpang di alutsista yang nanti dipamerkan saat perayaan ulang tahun. Alutsista itu rencananya bergerak ke depan panggung utama melintasi tamu VVIP.
"Masyarakat boleh menumpang alutsista, nanti bisa lewat di depan mimbar upacara, di situ bisa ada presiden, bisa ada defile. Silakan, jadi kita bersama-sama dengan rakyat berjuang dengan rakyat, kemudian untuk kepentingan rakyat. Kita juga laksanakan ada makan gratis dan pembagian sembako," tuturnya.
(Fakhrizal Fakhri )