BALIKPAPAN - Sebuah kapal kayu yang diketahui bernama KM Titian Muhiba tenggelam di perairan Selat Makassar, Selasa 9 Juni 2015 dini hari pukul 01.00 Wita. Kapal nahas yang mengangkut 65 penumpang dari Pelabuhan Tanjung Laut Bontang Kalimantan Timur (Kaltim) menuju Pelabuhan Mamuju Sulawesi Barat tersebut diperkirakan tenggelam di koordinat 01°07'3".S 118 43'2 E perairan Selat Makassar.
Puluhan penumpang berhasil diselamatkan oleh Kapal Amerika, USS Rushmore yang kebetulan melintas tidak jauh dari lokasi kejadian pada Rabu 10 Juni 2015 siang.
Beruntung, kini Tim SAR Kaltim telah berhasil mengevakuasi para penumpang kapal. Pukul 13.00 Wita Kapal Rescueboat 215 milik Basarnas Kaltim tiba di Pelabuhan Semayang dengan membawa sebanyak 35 penumpang. Sementara itu, salah satu penumpang mengaku terapung selama dua hari dua malam di laut.
"Saya berpegang dirigen selama dua hari. Hanya makan roti yang saya temukan di lokasi. Kapal kayu ini tenggelam diterjang ombak saat penumpang tidur. Penumpang teriak saat kapal terbalik," tutur salah satu korban bernama Irma.