AMBON - Gayatri Wailissa, anak ajaib dari Ambon yang menguasai 14 bahasa asing meninggal dunia. Kepergian Gayatri membuat keluarga dan rekan-rekan Gayatri berduka.
Ayahanda Gayatri, Deddy Darwis tidak pernah menyangka putrinya menghembuskan nafas terakhir. “Dia tidak pernah mengeluh sakit. Tapi kami sudh mengikhlaskannya,” kata Deddy, Minggu (26/10/2014).
Kata Deddy, sebelum meninggal, Gayatri sempat menghubunginya via telefon. “Saat itu dia bilang kondisinya baik-baik saja, barulah setelah itu saya dapat kabar anak saya pingsan,” katanya.
Menurut Deddy, Gayatri telah direkrut Badan Intelijen Negara (BIN). “Dia bercita-cita menjadi diplomat dan juru bicara presiden,” ungkapnya.