Polri Kumpulkan Data Antemortem Keluarga AirAsia

Bayu Septianto, Jurnalis
Selasa 30 Desember 2014 16:57 WIB
Polri Kumpulkan Data Antemortem Keluarga AirAsia (foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Kapolri Jenderal Sutarman menjelaskan bila Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri tengah mengumpulkan data antemortem dari keluarga korban untuk membantu identifikasi jenazah penumpang pesawat AirAsia QZ 8501.

"DVI sedang bekerja mengambil data antemortem dari keluarga korban, sehingga jika korban ditemukan bisa segera dicocokkan DNA-nya," jela Sutarman usai acara Laporan Akhir Tahun Kepolisian di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (30/12/2014).

Menurut Sutarman, pengumpulan data antemortem bisa diambil dari rambut, kuku, dan darah keluarga korban sehingga nantinya data itu untuk membandingkan identifikasi para korban.

"Tim DVI selalu menyiapkan data antemortem dari keluarga mulai dari DNA sampai sidik jari. Jadi suatu saat bila korban ditemukan, itu bisa dicocokkan. Untuk mengenali korban ini siapa, itu tugas DVI untuk mengidentifikasi kembali korban-korban yang sudah rusak dari data-data yang sudah dikumpulkan," pungkas Sutarman.

(fid)

(Dede Suryana)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya