"Urbanisasi kalau pun terjadi kemungkinannya hanya tiga persen dari jumlah pemudik yang menyeberang ke Pelabuhan Merak, Banten," kata dia, di Bakauheni, Rabu (23/7/2015).
Menurut dia, jika 2014 lalu jumlah urbanisasi pada saat arus balik Lebaran mencapai tujuh persen. "Maka tahun ini saya memperkirakan untuk urbanisasi besarnya hanya sekira tiga persen dari jumlah pemudik," ujarnya.
Heru mengatakan, kendati terjadi penurunan pemudik tetap akan terjadi urbaninasi. Namun, jumlah tak akan sebesar tahun sebelumnya.
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi penurunan arus urbanisasi pada saat mudik Lebaran tahun ini, seperti pertumbuhan usaha di Provinsi Lampung dan beberapa provinsi lainnya di Sumatera yang membuka peluang lapangan pekerjaan baru.