Gayus Tambunan Keluar Lapas Lagi

Bayu Septianto, Jurnalis
Selasa 06 Oktober 2015 21:31 WIB
(Dede Kurniawan/Okezone)
Share :

JAKARTA - Terpidana Gayus Tambunan keluar lagi dari Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur Bogor hari ini, Selasa (6/10/2015), mantan pegawai pajak ini melayat ayahnya yang meninggal di Rumah Sakit PGI Cikini, Jakarta Pusat.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Gunung Sindur Gumilar membenarkan, Gayus izin keluar dari Lapas Gunung Sindur untuk melayat sang ayah, yang meninggal sejak Senin 5 Oktober 2015 kemarin.

"Betul, Gayus tadi keluar pukul 18.00 WIB sore," kata Gumilar saat dikonfirmasi Okezone.

Gumilar menambahkan, Gayus mendapatkan izin dari Kementerian Hukum dan HAM (Kemenhumkam) untuk melayat. Menurutnya, pihak lapas juga melakukan pengawalan ketat dengan menempatkan tujuh orang petugas, dua dari lapas dan lima orang dari Brimob.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya