Ledakan di Kapal Presiden Maladewa Murni Upaya Pembunuhan

Jihad Dwidyasa , Jurnalis
Rabu 07 Oktober 2015 12:45 WIB
Ledakan terjadi di kapal rombongan Presiden Maladewa (Foto: Reuters)
Share :

MALE – Menteri Urusan Kepresidenan Maladewa, Mohamed Shareef, pada hari ini telah memastikan adanya upaya pembunuhan Presiden Maladewa, Yameen Abdul Gayoom, dalam insiden ledakan yang terjadi di speedboat pribadi presiden ketika sedang dalam perjalanan pulang setelah melakukan ibadah haji.

“Kami telah memastikan bahwa insiden ledakan yang terjadi di speedboat pribadi presiden merupakan percobaan pembunuhan, bukan kecelakaan,” ungkap Menteri Mohamed Shareef, seperti dilansir dari BBC, Rabu (7/10/2015).

Sebagaimana diberitakan pada Senin 28 September, sebuah ledakan terjadi di speedboat pribadi yang ditumpangi Presiden Yameen. Presiden berusia 56 tahun itu awalnya sedang dalam perjalanan pulang setelah melakukan ibadah haji.

Beruntung, Presiden Yameen dilaporkan selamat dan tidak mendapatkan luka apapun. Namun, ibu negara Maladewa, Fathimath Ibrahim dan seorang pengawalnya mengalami luka ringan. Sedangkan seorang pengawalnya yang lain mengalami luka yang cukup serius.

Bandara Internasional Maladewa berada dalam pulau yang terpisah dengan ibu kota negara mereka. Sehingga untuk mencapai bandara dan sebaliknya, harus menggunakan perjalanan laut.

Negara yang terkenal dengan kepulauan yang eksotis itu sedang diguncang perseteruan politik dalam beberapa tahun terakhir. Walaupun berada dalam kondisi tersebut, belum ada serangan yang serius seperti ledakan yang satu ini.

(Jihad Dwidyasa )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya