Erdogan Gugat Komedian Kontroversial Jerman

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 12 April 2016 10:33 WIB
Presiden Turki Recep Tayyi Erdogan (Foto: Umit Bektas/Reuters)
Share :

BERLIN – Kejaksaan Mainz, Jerman menyatakan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan telah mengajukan gugatan resmi terhadap komedian kontroversial bernama Jan Boehmermann yang menarasikan puisi satir mengenai dirinya di saluran televisi nasional Jerman.

Pria 62 tahun itu mengajukan gugatan lewat sebuah firma hukum karena dianggap melakukan penghinaan. Boehmermann adalah pembawa acara “Neo Magazin Royale” yang ditayangkan jelang tengah malam di stasiun televisi ZDF.

Dalam program yang ditayangkan pada 31 Maret, Boehmermann membawakan puisi mengenai Erdogan yang berisi referensi seksual dan tuduhan bahwa pimpinan Partai AKP itu menindas minoritas terutama memperlakukan suku Kurdi serta umat Kristiani dengan tidak baik.

Sebelum membawakan puisinya, Boehmermann menyanyikan lagu satir yang disiarkan oleh televisi NDR yang isinya mengejek Erdogan tentang tindak otoriternya terhadap para jurnalis. Boehmermann menegaskan NDR punya hak kebebasan berpendapat meski diprotes oleh Turki. Setengah mencibir, ia juga menyatakan puisinya adalah contoh kritik keras yang diizinkan.

Seperti diwartakan Channel News Asia, Selasa (12/4/2016), Kejaksaan menerangkan gugatan Erdogan akan diperiksa sebagai bagian dari prosedur yang tertunda. Kejaksaan akan terlebih dahulu menyelidiki gugatan terhadap sang komedian setelah 20 orang lainnya melaporkan adanya dugaan penghinaan Boehmermann terhadap lembaga milik negara asing serta perwakilan mereka.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya