Mendagri Janjikan Pembahasan RUU Pemilu Selesai Bulan Ini

Syamsul Anwar Khoemaeni, Jurnalis
Senin 19 September 2016 18:29 WIB
Mendagri Tjahjo Kumolo
Share :

JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo menargetkan pembahasan RUU Pemilu selesai pada bulan September ini. Meski demikian, ia enggan merinci tanggal pasti penyelesaian pembahasan regulasi tersebut.

"Janji saya September kan, belum selesai September tungu saja," ujar Tjahjo di kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/9/2016).

Politikus PDI Perjuangan itu menyatakan pembahasan RUU Pemilu ibarat penyajian nasi rames. Pemerintah harus memberikan lauk pauk yang pas sebelum akhirnya ditawarkan ke DPR.

"(Pemerintah) sudah, tapi kan ibarat kami menyajikan nasi rames, laut pauk yang akan kami pilih apa? Misalnya ayam, itu akan tergantung pembahasannya di DPR. Mau diganti daging kek, diganti telur. Nanti lah, uraiannya panjang," terangnya.

Hingga saat ini, Tjahjo menyatakan belum ada keputusan dari Kemenkumham terkait jumlah partai peserta pemilu. Termasuk juga partai baru memiliki wewenang untuk mengusung calon serta angka parlementary treshold (PT) bagi peserta baru.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya