JAKARTA - Dunia maya baru-baru ini dihebohkan dengan perilaku pengendara motor yang mencari gara-gara dengan anggota polantas yang bertugas. Pria yang tak diketahui identitasnya itu diberhentikan polisi lantaran masuk jalur Bus Transjakarta.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @infia_fact pada Minggu 10 September 2017, pria itu dengan gagahnya malah meminta surat perintah (sprint) kepada anggota polantas yang menilangnya di lokasi.
(Baca juga: Heboh! Pemuda Bone Persunting Bule Jerman, Pakai Baju Adat Bugis di Pelaminan)
"Ini orang sudah salah tapi nanya-nanya sprint (surat perintah). Padahal sudah jelas-jelas melanggar masuk jalur busway. Dia merasa orang kuat dan punya negara," ucap si perekam video tersebut.
Tak terima dengan ucapan si perekam yang terus menyorot dirinya dengan kamera, pemuda itu pun langsung bereaksi.
(Baca juga: Parah! Kesal Diberhentikan, Pria Ini Lontarkan Kata-Kata Kotor ke Polisi)
"Bukan merasa orang kuat pak, tapi enggak pakai sprint. Saya minta surat tugas enggak dikasih lagi, baru dikasih kan? Dia kan ngomongnya enggak ada," jawab pria berjaket hitam tersebut.
Polisi yang bertugas sempat menunjukkan surat perintah tugas kepada si pelanggar, namun ia tetap ngotot dan menolak untuk ditilang. Dalam video terlihat pula sejumlah pengendara motor terpaksa kena ikut ditilang akibat masuk jalur busway.
Simak videonya berikut ini:
<blockquote class="instagram-media" data-instgrm-version="7" style=" background:#FFF; border:0; border-radius:3px; box-shadow:0 0 1px 0 rgba(0,0,0,0.5),0 1px 10px 0 rgba(0,0,0,0.15); margin: 1px; max-width:658px; padding:0; width:99.375%; width:-webkit-calc(100% - 2px); width:calc(100% - 2px);"><div style="padding:8px;"> <div style=" background:#F8F8F8; line-height:0; margin-top:40px; padding:62.5% 0; text-align:center; width:100%;"> <div style=" background:url(); display:block; height:44px; margin:0 auto -44px; position:relative; top:-22px; width:44px;"></div></div><p style=" color:#c9c8cd; font-family:Arial,sans-serif; font-size:14px; line-height:17px; margin-bottom:0; margin-top:8px; overflow:hidden; padding:8px 0 7px; text-align:center; text-overflow:ellipsis; white-space:nowrap;"><a href="https://www.instagram.com/p/BYz9aHOHW83/" style=" color:#c9c8cd; font-family:Arial,sans-serif; font-size:14px; font-style:normal; font-weight:normal; line-height:17px; text-decoration:none;" target="_blank">A post shared by INFIA - Fact (@infia_fact)</a> on <time style=" font-family:Arial,sans-serif; font-size:14px; line-height:17px;" datetime="2017-09-09T07:27:34+00:00">Sep 9, 2017 at 12:27am PDT</time></p></div></blockquote>
<script async defer src="//platform.instagram.com/en_US/embeds.js"></script>