Usai pertemuan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan bahwa PM Turnbull selalu ingin bertemu dengan Presiden Jokowi di dalam setiap pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) yang dihadiri keduanya, baik KTT APEC maupun KTT G20.
"Ini menunjukkan hubungan yang sangat erat dan sangat akrab kedua negara,” ucap Pramono dalam keterangan pers yang diterima Okezone, Sabtu (11/11/2017). Dalam pertemuan tersebut PM Turnbull meminta Indonesia berperan aktif mengatasi konflik di Rakhine State, Myanmar.
BACA JUGA: Sambil Santap Malam, Presiden Jokowi Juga Nikmati Pertunjukan Budaya di Gala Dinner KTT APEC
“PM Turnbull meminta Indonesia berperan aktif karena memang seperti yang diketahui bersama yang berkomunikasi secara langsung dengan Rakhine State adalah Indonesia, baik Presiden sendiri maupun melalui Ibu Menteri Luar Negeri,” ujar politikus Partai PDIP itu.
Sementara itu, Presiden Jokowi meminta kepada PM Turnbull agar pemerintah Australia turut serta memulihkan kota Marawi setelah dilanda peperangan. Seperti diketahui, saat ini kota Marawi telah kembali dikuasai sepenuhnya oleh pemerintah Filipina.