Elite FPI Sugito Atmo Tak Tahu Kabar Habib Rizieq Pulang ke Indonesia di Reuni 212

Reni Lestari, Jurnalis
Selasa 28 November 2017 05:28 WIB
Habib Rizieq Shihab (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Kabar rencana kepulangan Habib Rizieq Shihab ke Indonesia dari Arab Saudi masih kabar angin. Sebab, internal ormas yang dipimpinnya saja, Front Pembela Islam (FPI) belum mengetahui pasti tentang informasi tersebut.

Menurut Ketua Bantuan Hukum FPI Sugito Atmo Pawiro, hingga kini belum ada komunikasi langsung antara dirinya dengan Habib Rizieq mengenai rencana kepulangan tersebut.

"Kalau saya sih belum mendapat informasi itu," kata Sugito kepada Okezone, Selasa (28/11/2017).

Sugito mengatakan, biasanya perihal apa pun yang menyangkut Pimpinan FPI tersebut akan disampaikan melalui dirinya terlebih dahulu, termasuk proses hukum dan lain-lain.

"Terkait dengan kepulangan, materi pemeriksaan, biasanya menginformasikan dulu ke saya," ujarnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya