JAKARTA – Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan dijadwalkan hari ini, Kamis 22 Februari 2018, pulang ke Indonesia setelah menjalani perawatan mata di rumah sakit di Singapura pasca-teror penyiraman air keras dari orang tidak dikenal.
Sang istri, Rina Emilda, menjelaskan bahwa kepulangan suaminya ke Tanah Air untuk menjalani pemulihan di kediamannya usai mendapatkan perawatan intensif dan operasi tambahan di Singapura.
"Insya Allah Kamis, Bang Novel pulang menjalani recovery di rumah," ujarnya kepada Okezone, Kamis (22/2/2018).
(Baca: Novel Baswedan Kembali ke Indonesia dengan Satu Mata)