JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon akan melaporkan Ananda Sukarlan ke Bareskrim Mabes Polri hari ini, Jumat (2/3/2018).
Untuk diketahui, Ananda Sukarlan sempat menjadi perbincangan beberapa bulan yang lalu setelah diirinya melakukan aksi walkout saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan sambutan di acara peringatan 90 tahun Kolese Kanisius.
"Besok (hari ini) @anandasukarlan saya laporkan ke @BareskrimPolri untuk mempertanggungjawabkan penyebaran hoaks dan fitnah," cuit Fadli dalam akun Twitternya, Kamis 1 Maret 2018.
Besok @anandasukarlan sy laporkan ke @BareskrimPolri utk pertanggungjawabkan penyebaran hoaks n fitnah. https://t.co/8AEvLazKtX
— Fadli Zon (@fadlizon) March 1, 2018
"Anda sedang menyebarkan berita hoax n fitnah. Itu Sdr Eko yg jalan kaki dr Madiun Jakarta pas pilkada DKI. @Gerindra @prabowo," sambungnya.