JAKARTA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Bambang Soesatyo telah menerima surat dari DPP Partai Golkar terkait pergantian posisi ketua Fraksi Partai Golkar di DPR RI. Adalah Ketua Komisi XI Melchias Markus Mekeng ditunjuk sebagai ketua baru Fraksi Golkar menggantikan Robert J Kardinal.
Bamsoet –sapaan akrabnya– mengatakan, surat tersebut langsung disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Fredrich Paulus pada Kamis siang.
"Pak Lodewijk mengantarkan surat pergantian di Fraksi Partai Golkar dari Robert Kardinal diganti oleh Melchias Mekeng sebagai ketua fraksi," kata Bamsoet di Gedung DPR/MPR RI, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis 8 Maret 2018.
(Baca: Lepas Jabatan Sekjen, Idrus Marham Jadi Ketua Korbid Kelembagaan DPP Golkar)