Pihaknya juga akan segera memperbaiki CCTV yang rusak dan mendalami kasus kericuhan ini bersama pihak kepolisian. "Untuk sementara kami akan netralisir keadaan dulu. Selanjutnya akan dicari provokator dari insiden tersebut," tegasnya.
Sementara Kapolres Cirebon Kota, AKBP Adi Vivid AB menambahkan pihaknya akan terus menyelidiki kasus kericuhan di Lapas Kesambi Cirebon tersebut karena ada fasilitas umum yang dirusak. Ia juga akan terus melakukan penjagaan untuk mengantisipasi terjadinya insiden susulan.
"Dengan kesigapan kami, kericuhan tersebut hanya berlangsung sekira 2 jam sekarang sudah kondusif," pungkas Adi Vivid.
(Baca Juga: Pasca-Kerusuhan, Personel TNI-Polri Siaga di Lapas Kesambi Cirebon)
(Fiddy Anggriawan )