Ibunda Rizky Bocah Tewas di Pembagian Sembako Monas Trauma Berat

Mufrod, Jurnalis
Selasa 01 Mei 2018 09:55 WIB
Pembagian sembako di Monas (Foto: Ist)
Share :

JAKARTA - Kokom orang tua korban Rizky Saputra yang menjadi korban tewas dalam kegiatan bagi sembako masih tampak trauma pasca insiden anaknya meninggal berdesakan dengan orang dewasa di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, pada Sabtu 28 April 2018.

Menurut Robi Andriana dari Lembaga Musyawarah Kelurahan Pademangan, menuturkan kondisi orang tua Rizky hingga kini masih trauma dan masih belum bisa diajak berkomunikasi dengan baik pasca insiden kematian anaknya.

"Ya seperti itu, masih banyak bengong dan tak ingin bicara jika ditanya. Beliau sangat terpukul kehilangan anak yang setiap harinya bersama beliau," ungkap Robi saat dihubungi Okezone, Selasa (1/5/2018).

Ia menambahkan, warga sekitar Pademangan sangat merasakan kesedihan Kokom, karena setiap harinya anak berusia 10 tahun tersebut banyak menghabiskan waktu bersama ibunya.

"Setiap hari aktifitas Rizky memang selalu sama ibunya tak bisa lepas dari pantauan sang ibu," pungkas Robi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya