JAKARTA – Petugas tim SAR Nasional kembali berhasil mengevakuasi dua kantong jenazah potongan tubuh penumpang pesawat Lion Air JT-610 yang jatuh di Perairan Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Berdasarkan pantauan Okezone, Selasa (30/10/2018), dua kantong jenazah itu tiba ke Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara sekira pukul 18.30 WIB bersama puing serpihan pesawat Lion Air. Kini dua kantong jenazah itu diangkut ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Dengan demikian, hingga saat ini, sudah ada 12 kantong jenazah yang meluncur untuk dilakukan proses identifikasi oleh tim Disaster Victim Investigation (DVI) RS Polri Keramat Jati, Jakarta Timur.
(Baca Juga : Ketua DPR Minta Pemerintah Segera Hilangkan Kegalauan Keluarga Korban Lion Air)
Sementara total keseluruhan, sudah ada sebanyak 36 kantong jenazah berisi potongan tubuh korban yang berhasil di evakuasi dari Perairan Kabupaten Karawang, Jawa Barat menuju Jakarta.
(Baca Juga : Sampai Saat Ini, RS Polri Sudah Terima 31 Kantong Jenazah)
(Erha Aprili Ramadhoni)