Ustadz Arifin Ilham Kembali ke Indonesia Kamis Pekan Ini

Antara, Jurnalis
Senin 28 Januari 2019 16:02 WIB
Ustadz Arifin Ilham (Foto: Ist)
Share :

MALAYSIA - Pimpinan Majelis Azzikra KH Muhammad Arifin Ilham sudah diperbolehkan meninggalkan tempat istirahatnya di Apartemen Mansion One, Jalan Sultan Ahmad Shah, Persiaran Gurney, Pulau Tikus, George Town Pulau Pinang, Malaysia, pada Kamis 31 Januari 2019.

"Insya Allah, Kamis (31 Januari) beliau sudah bisa meninggalkan Penang untuk kembali ke Tanah Air," ujar Asisten KH Muhammad Arifin Ilham, Ustadz Mohamad Abdul Syukur ketika ditemui di Apartemen Mansion One, Penang, Malaysia seperti dikutip dari Antaranews.com, Senin (28/1/2019).

Menjelang Salat Subuh, Ustadz Arifin Ilham turun dari lantai atas apartemennya kemudian disambut ibunya, Nurhayati, dan jamaahnya yang sudah menunggu di lobi. Arifin Ilham turun ke lobi bersama dua orang anaknya Muhammad Amer Azzikra dan Muhammad Alvin Faiz.

Selanjutnya dengan didampingi asisten dan jamaahnya mereka bersama-sama berjalan kaki sejauh 600 meter dari apartemennya ke Masjid Jamik Al-Munawwar di Jalan Kelawai untuk menunaikan Salat Subuh yang dimulai sekira pukul 06.13 waktu setempat.

(Baca Juga: Senyum Semringah Ustadz Arifin Ilham Berjemur Ditemani Istri

Begitu tiba di masjid, rombongan langsung mengambil wudhu dan Ustadz Arifin kemudian membaca Alquran sambil menunggu Salat Subuh berjamaah. Setelah salat, ia kemudian dzikir berjamaah khas Azzikra sebentar bersama rombongannya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya