Jokowi Pastikan Bantuan PKH Tahap II Cair April 2019

Fakhrizal Fakhri , Jurnalis
Jum'at 22 Februari 2019 21:26 WIB
Presiden Jokowi
Share :

BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepada para ibu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) se-Kabupaten Bogor untuk memanfaatkan bantuan dari pemerintah ini secara bijak.

Kepala Negara memastikan bahwa pihaknya akan mencairkan bantuan tahap II pada April 2019.

"Yang penting penggunannya (dana) harus tepat karena tahap kedua pencairan baru awal bulan April, jadi kira-kira masih sebulan lebih," kata Jokowi di Gelanggang Tangkas, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Jumat (22/2/2019).

Sebanyak 1.900 warga penerima PKH dan BPNT hadir dalam sosialisasi yang dihadiri Jokowi. Ia pun kembali mengingatkan agar para keluarga penerima bantuan PKH dan BPNT lebih bijak dalam menggunakan bantuan tersebut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya