JAKARTA – Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily, mengatakan debat keempat pilpres bertema 'Ideologi, Pemerintahan, Pertahanan, Keamanan, dan Hubungan Luar Negeri' kembali dimenangkan Jokowi. Calon presiden nomor urut 01 itu dinilai mampu menyampaikan program-program konkret dan menguasai tema yang dibahas.
Ace melanjutkan, sementara capres nomor urut 02 Prabowo Subianto sebaliknya, tidak dapat mengelaborasi visi dan misinya di bidang tersebut dengan baik. Ia mengatakan Prabowo lebih banyak mengkritik tapi tidak menawarkan solusi konkret.
"Dalam bidang ideologi, Jokowi menyampaikan langkah-langkah yang lebih maju terkait dengan penanaman ideologi Pancasila kepada generasi muda. Jokowi tampak lebih spesifik dan solutif dalam menjawab. Selain melalui pendidikan, Beliau juga mencontohkan penanaman nilai Pancasila melalui visual di media sosial agar penanaman nilai Pancasila sejalan dengan generasi muda," kata Ace dalam keterangannya, Minggu (31/3/2019).
Sementara Prabowo, kata dia, menjawab tentang pendidikan Pancasila dengan program yang sudah berjalan saat ini yaitu pendidikan sejak dini hingga kuliah S-3. Pendidikan Pancasila ini sudah sejak lama diberikan dalam dunia pendidikan.
(Baca juga: Visi-Misi Jokowi Dinilai Makin Relevan di Debat Keempat Capres)