"Tiap posko ini ada tenaga medisnya. Jadi bila pemudik sakit atau enggak enak badan bisa periksa dulu di posko kita. Tidak perlu bayar alias gratis. Posko ini mulai beroperasi sejak H-10 sampai H+5 Lebaran," tambah perempuan yang tinggal di kawasan Semarang Atas tersebut.
(Baca juga: Ada Ruang Tunggu Taman di Stasiun Gambir)
Berdasarkan pantuan di lokasi, arus mudik yang melintas Jalur Pantura Semarang terus meningkat. Kendaraan pemudik yang terdiri mobil-mobil pribadi dan sepeda motor berdatangan dari arah Jakarta.
"Sudah meningkat sejak beberapa hari terakhir. Motor pemudik yang melintas cukup banyak, rata-rata bernopol B atau Jakarta. Kalau mobil yang lewat ada pula nopol luar Jawa," ucap anggota posko mudik, Ari Permono.
(Hantoro)