Petani Ditemukan Tewas di Jurang Sedalam 20 Meter

Antara, Jurnalis
Sabtu 22 Juni 2019 18:07 WIB
ilustrasi (Foto: Okezone)
Share :

Dia menuturkan, sebelumnya korban pergi ke kebun di Jalan Anak Aia Data Buayan, Nagari Lawang pada Rabu 19 Juni 2019 pagi. Korban pergi ke kebun menggunakan kendaraan roda dua, dan masuk jurang akibat jalan yang licin.

"Kendaraan korban tergelincir ke jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter," katanya.

Akibat tidak kunjung pulang, pihak keluarga melaporkan ke Polsek Matur pada Sabtu 22 Juni 2019 pagi. Mendapat informasi itu, tim gabungan langsung mencari keberadaan korban dan menemukan jasad di dalam jurang.

"Lokasi tempat jatuh dalam kondisi sepi, dan jarang dilalui menyebabkan informasi terlambat didapat," kata Wahyu.

(Rizka Diputra)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya