BANTUL - Feronica (33) tewas setelah pisau yang akan digunakan untuk memetik kelapa jatuh dan menancap didadanya, di Dusun Mangunan Desa Mangunan, Kecamatan Dlingo Bantul, Jumat (27/9/2019). Ibu beranak dua itu menghembuskan nafas terakhirnya setelah dirawat di RSUP dr Sardjito.
Informasi yang dihimpun di lapangan mengungkapkan, sebelum kejadian mengenaskan itu terjadi. Kamis sore, korban bermaksud memetik kelapa tidak jauh dari rumahnya. Karena pohonnya terlalu tinggi, korban kemudian mengambil bambu panjang.
Lalu diujung bambu bagian atas diikatkan sebuah pisau. Sumber tersebut mengatakan, setelah pisau diikatkan diujung bambu korban kemudian mendongakkan kepalanya ke atas sambil menarik-narik bambu. Namun, tanpa diduga pisau tiba-tiba lepas dan menghujam ke bawah mengenai bagian dadanya.