Bus Kramat Jati Terguling di Tol Sumo, 2 Orang Tewas dan 20 Luka-Luka

Syaiful Islam, Jurnalis
Rabu 27 November 2019 11:56 WIB
ilustrasi (Shutterstock)
Share :

SURABAYA - Bus antarkota PO Kramat Jati terguling di parit sisi Jalan Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) KM 718.600 B tepatnya di Desa Klagen, Wringinanom, Gresik, Jawa Timur, Rabu (27/11/2019). Akibat, dua penumpang tewas dan 20 lainnya luka-luka dalam kecelakaan tunggal tersebut.

Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Jawa Timur Kompol Dwi Sumrahadi Rakhmanto mengatakan, pengemudi diduga mengantuk sehingga bus bernomor polisi B 7533 PV itu hilang kendali.

"Bus oleng ke kiri menabrak pembatas jalan tol dan banting kanan lalu terperosok dan terbalik. Laka tunggal ini menyebabkan dua penumpang meninggal dunia," kata Dwi Sumrahadi.

 

Dua korban meninggal adalah Doni (40) warga Jalan Ciputra Raya, Pondok Pinang, Jakarta Selatan. Seorang lagi perempuan berusia sekitar 50-an yang belum diketahui identitasnya. Kecelakaan ini juga menyebabkan 20 penumpang terluka.

Semua korban dibawa masing-masing ke Rumah Sakit Citra Medika, Mojokerto, Rumah Sakit Anwar Medika Krian dan Rumah Sakit Petrokimia Driyorejo Gresik untuk mendapat perawatan lebih lanjut.

Polisi masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan tersebut.

(Salman Mardira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya