JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian memperkirakan sebanyak 224 incumbent, atau petahana kepala daerah dari 270 daerah yang kembali mencalonkan diri dalam Pilkada 2020 mendatang.
Dengan banyaknya calon kepala daerah yang berasal dari petahana itu, maka ia menyebutkan akan banyak pelaksana tugas (Plt) yang akan menggantikan kepala daerah tersebut.
"Nanti ada 224 incumbent, begitu mereka mendaftar, maka akan di-Plt-kan, kira-kira berarti akan ada banyak Plt," ucap Tito dalam keterangan tertulis, Selasa (28/1/2020).
Baca juga: Polri Bentuk Satgas Amankan Pilkada 2020