JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) belum mengumumkan siapa calon yang akan diusung dalam Pilkada Solo 2020. Pengumuman apakah mencalonkan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka atau pasangan Achmad Purnomo-Teguh akan dilakukan pada gelombang berikutnya.
"Solo sebenarnya sudah siap tapi karena akan diumumkan bersama-sama dengan Bali, di mana masyarakat Bali hari ini merayakan Galungan maka nanti akan bersama-sama," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di DPP PDIP, Jakarta, Rabu (19/2/2020).
Hasto mengatakan, Solo dan Bali merupakan daerah yang menjadi basis dari partai berlambang banteng sehingga calon yang diusung akan diumumkan secara bersamaan.
"Karena bagaimana pun juga Kota Solo merupakan basis utama demikian juga Bali. Maka nanti akan diumumkan berama-sama dan kami sudah mengomunikasikan dengan seluruh kader partai daerah di Solo dan Bali," ujar Hasto.
Baca Juga: DPR Ingatkan Calon Kepala Daerah Jangan Jadikan Isu SARA sebagai Komoditas Politik
Hasto menambahkan, pihaknya juga akan mengumumkan siapa calon yang diusung dalam Pilkada di Makassar secara bersamaan. Ia mengaku telah melakukan kajian yang mendalam sebelum mengumumkan siapa saja calon yang akan diusung PDIP di Pilkada serentak 2020.