Hadiri Kejurnas INKAI 2020, Menpora Dianugerahi Sabuk Hitam

Wilda Fajriah, Jurnalis
Jum'at 21 Februari 2020 14:09 WIB
Penyematan sabuk hitam dan VII kehormatan kepada Menpora (Foto: Kemenpora)
Share :

JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menghadiri Upacara Pembukaan Kejuaraan Nasional Institut Karate-Do Indonesia (INKAI) 2020 Piala Ketum KONI Pusat. Acara ini berlangsung di Gedung POPKI Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (21/2/2020).

Dipimpin oleh Inspektur Upacara Ketum KONI Pusat Marciano Norman, pada kesempatan ini, Menpora resmi menjadi keluarga besar INKAI. Hal ini ditandai dengan penyematan Sabuk Hitam dan VII Kehormatan oleh Ketua Dewan Guru Harmen Lukas Tompodung.

Usai prosesi penyematan, Menpora menyampaikan ucapan terima kasih tak terhingga kepada seluruh jajaran INKAI yang telah memberinya sabuk kehormatan dan menjadikannya keluarga besar yang diharapkan selalu bergerak bersama memajukan olahraga karate di Indonesia.

"Terima kasih, hari ini saya resmi menjadi keluarga besar INKAI," ucap Menpora.

Menpora menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran pengurus yang terus mengadakan pembinaan atlet-atlet karate sejak usia dini."Kerja keras para atlet dalam latihan sejak di daerah harus ada ujungnya, dan Kehurnas ini sebagai ujung untuk mengukur keberhasilan pembinaan serta raihan prestasi," tambahnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya