Kota Solo KLB Virus Korona, 62 Warga Jalani Karantina Mandiri

Agregasi Solopos, Jurnalis
Sabtu 14 Maret 2020 09:26 WIB
Ilustrasi KLB virus korona. (Foto: Dok Okezone/Arif Julianto)
Share :

Sesuai pedoman Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), orang-orang yang harus dikarantina adalah yang pernah kontak erat, kontak dekat, dan kontak area dengan pasien terjangkit virus korona.

Akibat dari adanya pasien positif korona, Pemerintah Kota Solo meliburkan sekolah selama 14 hari ke depan mulai Senin 16 Maret. Namun, ada beberapa sekolah yang telah meliburkan siswa sejak hari ini, Sabtu (14/3/2020).

Selanjutnya ada dua kelurahan yang di Kota Solo yang diperiksa untuk melacak riwayat kontak dengan pasien positif virus korona. Sebagai bentuk aksi tanggap virus korona, Pemkot Solo menunda sejumlah agenda, termasuk car free day (CFD) yang biasa digelar Minggu pagi.

Warga Kota Solo diimbau tidak panik berlebihan. Selain itu masyarakat Kota Solo diminta menghindari bersalaman dengan orang lain guna mencegah penularan virus korona.

(Hantoro)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya