Kemudian sembilan orang lainnya itu masih merupakan warga Kota Padang ada yang bekerja sebagai pedagang, tenaga kesehatan, ibu rumah tangga, BUMN dan wiraswasta.
“Sebanyak 11 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu merupakan klaster Pasar Raya Padang, jadi mereka ini terpapar dari pedagang Pasar Raya baik itu tenaga medis, BUMN, termasuk dua balita itu masih dalam klaster yang sama,” jelasnya.
Baca juga: 7 Tenaga Kesehatan di Bengkulu Positif Covid-19, Total Kasus Bertambah Jadi 65
Sementara tambahan satu orang lagi prias berusia 52 tahun warga Taeh Baruah, Kabupaten Limapuluh Kota, dengan pekerjaan sebagai garin masjid.
“Dia terinfeksi karena kontak dengan kasus konfirmasi, penanganan isolasi mandiri sementara. Sampai hari ini total pasien positif corona yang bertambah ada 12 orang, 11 orang dari Kota Padang dan satu orang dari Kabupaten Limapuluh Kota,” ungkapnya.