KSAD Minta Korban Jatuhnya Helikopter MI-17 Ditangani dengan Baik

Puteranegara Batubara, Jurnalis
Kamis 11 Juni 2020 14:00 WIB
Helikopter MI-17 milik TNI AD usai terjatuh di Kendal (foto: istimewa)
Share :

“Pasien ini masih dalam kondisi kritis sampai kami temukan penyebab dari penurunan fungsi ginjalnya,” ucap Budiman.

Kedua pasien rencananya akan dievakuasi ke RSPAD, jika kondisinya membaik sekitar lima hari ke depan. Proses evakuasi akan dilakukan menggunakan helikopter yang akan dilengkapi dengan ventilator untuk membantu perawatan para pasien.

Selain keempat prajurit yang mendapat perawatan di rumah sakit, terdapat satu prajurit yang selamat dari kecelakaan helikopter MI-17, yakni Praka Andi.

Praka Andi sempat mengevakuasi tiga orang saat kecelakaan terjadi. Kondisinya saat ini sudah membaik, setelah dilakukan rontgen, tidak terjadi sesuatu di kakinya.

Pasalnya, tidak ada prajurit yang melompat dari helikopter seperti yang diberitakan sebelumnya. Praka Andi dapat menolong rekan-rekannya dengan meraba dalam kegelapan setelah helikopter jatuh, kemudian mengevakuasi satu per satu teman-temannya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya