“Respons kolektif adalah kunci untuk mengatasi tantangan global ini sebesar ini,” ujarnya dalam pidato yang disampaikan usai serah terima.
BACA JUGA: Jokowi dan Trump Sepakat Tingkatkan Kerjasama Alat Kesehatan Dalam Hadapi Covid-19
Sementara Wakil Dubes Variava mengatakan bahwa AS telah berkomitmen untuk memberikan dukungan dan bantuan bagi Indonesia dalam upaya menghadapi pandemi Covid-19. Selain dukungan dalam bentuk ventilator, AS juga telah mengucurkan USD11 juta atau sekira Rp187 miliar untuk membantu tanggapan Covid-19 Indonesia.
“Dukungan dermawan dari rakyat Amerika ini menyelamatkan nyawa dengan melengkapi petugas kesehatan Indonesia dengan alat yang mereka butuhkan; meningkatkan laboratorium, pengawasan penyakit, dan kapasitas respons cepat Indonesia; mempercepat deteksi dan pelacakan kasus; dan meningkatkan komunikasi risiko untuk memastikan bahwa lebih banyak orang Indonesia tahu bagaimana melindungi diri mereka sendiri dan satu sama lain,” ujarnya.
(Rahman Asmardika)