JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana memastikan, pelaksanaan perayaan Idul Adha di Ibu Kota berjalan aman. Situasi kamtibmas di wilayah Ibu Kota dalam keadaan kondusif dan aman.
"Untuk malam takbiran situasi cukup landai, kondusif. Masyarakat melaksanakan malam takbiran di beberapa masjid. Imbauan kami tak melaksanakan takbir keliling juga diikuti," ungkap Nana di Bundaran Hotel Indonesia, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis 30 Juli 2020 malam.
Jenderal Bintang Dua itu menuturkan, jumlah personel gabungan TNI dan Polri ada sebanyak 3.327 yang diturunkan memantau pos pengamanan dan pantau.
"Di kota ada 28 pos pam terdiri 22 pengamanan dan pantau seperti terminal dan stasiun. Ada juga yang melaksanakan kegiatan keagamaan. Lalu ada enam pos pantau di tol ke arah Cikampek dan Banten. Ini untuk pengamanan arus balik dan mudik," terang Nana.